PULAU DERAWAN, PORTALBERAU– Anggota DPRD Kabupaten tengah memasuki masa Reses I Tahun Sidang 2023. Penjaringan aspirasi masyarakat ini pun dilakukan disejumlah kampung sesuai dapil masing-masing.
Seperti halnya, Ketua Komisi III DPRD Berau, Sa’ga. Setelah melakukan reses atau penjaringan aspirasi di Tanjung Batu. Jumat (10/12/2023) malam, Sa’ga kembali menggelar reses di Sekretariat Majelis Ta’lim An-Nisa Kampung Pulau Derawan.
Dari penjaringan aspirasi ini, tak sedikit masyarakat menyuarakan keinginan mereka terkait fasilitas penunjang pariwisata Pulau Derawan. Selain itu, yang saat ini menjadi momok menakutkan bagi masyarakat yakni abrasi yang terjadi bahkan bisa sampai 1 hingga 2 meter pertahun.
“Bibit pantai kita terus tergerus dan kami harap ini bisa diperhatikan oleh anggota DPRD kita,” ungkapnya.
Tak hanya itu, melihat kondisi pemukiman yang dianggap mulai padat. Masyarakat juga berharap di Pulau Derawan bisa disediakan unit pemadam kebakaran agar penanganan kebakaran bisa cepat jika terjadi sesuatu.
Menjawab keinginan masyarakat, Sa’ga menjelaskan jika penanganan abrasi adalah kewenangan pusat, namun ia juga akan berusaha agar apa yang diharapkan masyarakat bisa terealisasi.
“Memang kalau soal penanganan abrasi ini sangat penting, seperti halnya membangun penahan ombak di bibir pantai,” ujarnya.
Lanjutnya soal fasilitas publik, Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu menyebut pada tahun ini dermaga umum Pulau Derawan akan dituntaskan pada tahun ini. Pengerjaannya pun akan dilaksanakan April mendatang.
“Kucuran tahun ini kurang lebih Rp 8 miliar. Alhamdulillah pembangunan dermaga bisa dituntaskan tahun ini,” bebernya.
Mengenai peningkatan jalan, Saga mengungkapkan hal itu bisa menjadi catatan bagi dirinya dalam penganggaran. “Semoga langkah awalnya bisa memanfaatkan anggaran ADK, karena nilainya lumayan besar. Tetapi perlu diketahui, dana ADK juga terbatas,” jelasnya.
Terkait penyediaan unit pemadam kebarakan, Saga meminta Kepala Kampung menjadikan usulan tersebut sebagai prioritas dalam Musrenbang mendatang.
“Saya jugq berharap kepada kepala kampung agar bisa menyampaikan apa yang menjadi harapan masyarakat ini pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) mendatang,” tutupnya. (Ded)