TANJUNG REDEB, PORTALBERAU- Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (DPTHP) Berau melakukan Monitoring Evaluasi (Monev) dan pembinaan peternak Kambing bantuan hibah APBD II Tahun 2023 kelompok peternak Sumber Tani Makmur di Kampung Samburakat, Kecamatan Gunung Tabur.
Dalam kesempatannya, Kepala DPTHP Berau, Junaidi mengatakan kegiatan seperti ini terus pihaknya lakukan untuk memantau dan mengevaluasi perkembangan para peternak yang memperoleh bantuan hewan ternak.
“Kita terus melakukan pemantauan. Seperti apa perkembangannya,” ungkap Junaidi, Jumat (19/1/23).
Lanjutnya, adapun hewan ternak yang pihaknya salurkan beberapa waktu lalu adalah jenisnya ternak kambing sebanyak 35 ekor dengan perincian 30 betina 5 jantan.
“Saat monev tadi kita dapati sudah ada kambing yang hamil dan melahirkan juga. Ini perkembangan yang baik,” tuturnya.
Junaidi menyebut, selain itu hasil evaluasi, para peternak juga kembali menyampaikan usulan untuk diberikan pengadaan mesin cacah rumput untuk mempermudah peternak dalam memberikan pakan untuk hewan ternaknya.
“Dengan adanya mesin pencacah rumput ini diharapkan nanti bisa mempermudah peternak untuk menyiapkan pakan,” bebernya.
Diakuinya, untuk mengabulkan usulan tersebut, pihaknya akan berupaya melakukan usulan di APBD perubahan Kabupaten Berau Tahun 2024 nanti. Pasalnya, APBD Murni diketahui sudah mulai berjalan.
“Kita juga upayakan kalau bisa dapat di provinsi atau pusat seperti sebelumnya,” ujarnya.
Junaidi berharap agar peternak kambing di Kampung Samburakat ini bisa terus berkembang dan bisa menjadi penghasilan yang menguntungkan bagi masyarakat.
“Semoga terus berkembang terus. Kita juga akan sebisa mungkin memberikan dukungan sesuai dengan kebutuhan para peternak,” tandasnya. (Yud/Ded)