TANJUNG REDEB, PORTALBERAU- Dalam rangka memeriahkan hari jadinya yang ke-9, Paguyuban Biduk Van Java melaksanakan kegiatan jalan santai serta aksi bersih-bersih pantai di Kampung Biduk-biduk, beberapa waktu lalu. Kegiatan dilaksanakan di lapangan sepak bola setempat.
Kegiatan tersebut dihadiri unsur muspika, pengurus Ikapakarti Kabupaten Berat serta masyarakat dan pelajar yang ada di Biduk-biduk.
Dikatakan Ketua Panitia Pelaksana, Imam, kegiatan tersebut diharapkan dapat menjadi momentum menumbuhkan semangat di dalam Paguyuban Biduk Van Java. Ia berharap kegiatan tersebut juga dapat dilaksanakan secara rutin di tahun-tahun berikutnya.
“Kami laksanakan kegiatan ini sebagai bentuk menjalin silaturahmi dengan sesama pengurus paguyuban. Kami juga lakukan aksi sosial yaitu membersihkan pantai dari sampah-sampah yang mengganggu keindahan pantai,” ujarnya.
Ia berharap kegiatan tersebut juga bisa mendapatkan perhatian dari pemerintah, agar dapat terlaksana terus menerus.
“Terima kasih kepada pengurus Ikaparti Kabupaten Berau serta masyarakat kecamatan biduk-biduk yang turut berpartisipasi di dalam kegiatan ini dan kegiatan akan berlangsung setiap tahun, semoga dapat menjadi perhatian,” tandasnya. (Mrt/Adv/Ded)