TANJUNG REDEB, PORTALBERAU- Anggota Komisi II DPRD Berau, Elita Herlina berharap Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Berau, memaksimalkan keberadaan kapal pengangkut sampah untuk mengatasi persoalan sampah di Sungai Kelay dan Segah.
Terlebih di saat musim hujan, dikatakan Elita sampah yang berada di sungai cukup banyak. Kapal pengangkut sampah yang pernah diajukan oleh DLHK pada anggaran tahun 2023 itupun, diharap bisa menjadi solusi mengurangi sampah di sungai.
“Kita punya kapal pengangkut sampah, itu seharusnya bisa lebih dimaksimalkan untuk membersihkan sampah-sampah yang ada di sungai, jangan sampai ada alatnya tapi tidak digunakan dengan maksimal,” ujarnya, Selasa (13/2/2024).
Dengan adanya kapal pengangkut sampah tersebut, ia berharap tidak ada lagi sampah-sampah di sekitaran sungai Kelay maupun Segah yang terlihat mengganggu pemandangan dan keindahan kota, khususnya kawasan sungai.
“Kapal pengangkut sampah ini harusnya sangat membantu persoalan sampah di sungai, tapi tampaknya masih banyak saja sampah di sungai. Jadi saya harap maksimalkan alat yang ada, agar tujuan dari pengadaan kapal pengangkut sampah ini juga bisa benar-benar terwujud, yaitu sungai yang bebas sampah,” pungkasnya. (Mrt/Ded/Adv)