TANJUNG REDEB, PORTALBERAU- Ketua DPRD Berau, Madri Pani, meminta kepada Pemkab Berau untuk segera menyalurkan bonus bagi para atlet yang telah berjuang mengharumkan nama Bumi Batiwakkal pada Porprov VII Kaltim yang lalu.
Pasalnya, hingga hari ini bonus untuk para atlet peraih medali emas, perak maupun perunggu belum diberikan Pemkab Berau kepada masing-masing atlet yang berhak menerimanya. Hal itu membuat Madri angkat bicara dan mendesak Pemkab Berau merealisasikan bonus tersebut.
“Para atlet ini sudah menyelesaikan tugasnya untuk berjuang mengharumkan nama Berau, tetapi sampai hari ini bonus yang dijanjikan tidak juga diturunkan,” ucapnya.
Lanjut Madri, beberapa kota lain yang mengikuti ajang serupa bahkan telah memberikan bonus kepada masing-masing atletnya. Sementara bonus tersebut dikatakan Madri akan sangat berpengaruh pada semangat juang para atlet.
“Harusnya hal seperti ini yang tidak boleh terlewatkan, kalau memang ada bonus, ayo segera dicairkan. Atlet-atlet ini juga menantikan, karena salah satu penyemangat bagi para atlet tentunya adalah penghargaan dari pemerintah berupa bonus untuk mereka,” ujarnya.
Untuk itu Madri berharap agar Pemkab Berau bisa segera menyalurkan bonus tersebut kepada masing-masing atlet, namun jika menemui kendala pada prosesnya, ia meminta Pemkab Berau segera mencarikan solusi.
“Bonus wajib diberikan apapun kondisinya. Atlet berhak menerimanya. Jangan sampai mereka akan merasa tidak semangat karena janji-janji yang diberikan pemerintah tidak kunjung ditepati,” pungkasnya. (Mrt/Adv/Ded)