TANJUNG REDEB, PORTALBERAU- Peningkatan infrastruktur jalan terus dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau melalui Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang. Guna memberi kenyamanan pada masyarakat pengguna jalan.
Salah satu peningkatan yang dilakukan ialah peningkatan jalan Murjani 2, Kelurahan Karang Ambun.
Bidang Preservasi Jalan dan Jembatan DPUPR, Junaidi mengatakan, kegiatan peningkatan di jalan murjani 2 itu, pertama peninggian kedua sisi bahu jalan, kemudian pelapisan jalan menggunakan agregat. Setelah itu pondasi jalan diperbaiki kembali sampai agregat mencapai tingkat levelnya dan padat, selanjutnya akan dilakukan pengaspalan.
“Kiri kanan jalan kerap tergenang air sehingga mengakibatkan kerusakan pada jalan tersebut,” Ujarnya.
Dikatakan Junaidi, untuk pengerjaan jalan dari simpang empat Jalan Murjani II – Jalan Dermaga hingga simpang Jalan Murjani 2 – Jalan Diponegoro.
“Awalnya pengerjaan jalan ini sampai simpang murjani satu, namun dikarenakan ada refocusing dan kami juga melihat daerah antara simpang dermaga hingga ke arah simpang murjani 1 relatif bagus, dibandingkan yang lain. Jadi ditangguhkan dulu, kami fokuskan ke daerah yang rusaknya dulu,” Ungkapnya
Untuk progres disebutkan Junaidi, sudah mencapai kurang lebih 35 persen, untuk pengaspalan sekitar 1 kilometer.
“Insya Allah tahun pengerjaan jalann itu selesai,” Tambahnya.
Salah seorang warga, Sidik Prihantoro yang kebetulan tinggal di Jalan Murjani II mengungkapkan , memang keadaan jalan sudah rusak di beberapa titik jalannya, bahkan dikatakannya, setiap kali Jalan usai diguyur hujan, jalan akan tergenang.
“Saya ucapkan terimakasih kepada Pemkab Berau yang telah melakukan perbaikan di jalan Murjani II ini, saya berharap pengerjaan jalan bisa segera diselesaikan, karena jalan ini sangat padat dilalui pengguna jalan lain, bukan hanya kami saja,” Terang Sidik. (Rzl/Ded)