TANJUNG REDEB, PORTALBERAU-Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim menggelar Dialog Interaktif Kiprah Desa 2020 dengan tema “Percepatan Penyampaian dan Pemanfaatan Dana Desa Untuk Mewujudkan Desa Mandiri Menyongsong IKN”, yang digelar melalui Virtual Meeting Zoom, Senin (07/08/20) tadi pagi.
Di Kabupaten Berau, Kampung Maluang di Kecamatan Gunung Tabur ditetapkan sebagai lokasi sasaran dan tuan rumah untuk mengikuti jalannya Dialog Kiprah Desa 2020, dengan dihadiri 10 perwakilan kampung dalam target pembinaan dan peningkatan status Indeks Desa Membangun (IDM) 2019 dan 2020.
Kegiatan ini dihadiri khusus oleh Bupati, yang diwakili Asisten I Drs. H Datu Kesuma, turut mendampingi Kepala DPMPK Berau Ilyas Natsir, Camat Gunung Tabur Anang Saprani, dan Sekretaris Kampung Maluang Agus Purwanti beserta perwakilan Danramil dan Kapolsek.
Kepala DPMPK Berau Ilyas Natsir menyampaikan, dialog yang dilaksanakan ini dalam rangka mempublikasi keberhasilan-keberhasilan, dari kampung-kampung yang ada diwilayah Kalimantan Timur. Menurutnya, Berau mendapat bagian atau jatah ditahun 2020 ini, yang masuk dalam publikasi satu diantaranya adalah perkembangan desa dan kampung.
Ini dilihat bagaimana pengelolaan keuangan, serta capaian yang diperoleh, misalnya berapa jalan desa dan jalan usaha tani yang telah terbangun, bagiamana pengelolaan drainase, dan berapa BUMK yang telah aktif dan telah berjalan.
“Pada prinsipnya ini semua dipublikasikan, sehingga masyarakat mengetahui manfaat dananya memang untuk kemajuan desa dan kampung, sampai pada suatu saat nanti mereka bisa membiayai dirinya dan mensejahterakan masyarakatnya,” jelasnya.
Dalam membangun dan memanfaatkan dana desa dan kampung, Ilyas Natsir berpesan agar Kakam bisa menanamkan transparansi, kejujuran dan tanamankan inovasi dan kreatifitas dalam membangun dan memajukan kampung, sehingga kampung benar-benar bisa memanfaatkan sumberdana yang ada untk kesejahteraan warga masyarakatnya.
Dialog Kiprah Desa ini menghadirikan beberapa pembicara diantaranya, Kepala DPMPD Kaltim HM Syirajudin, Wakajati Kaltim Supardi, Auditor Madya BPKP Muskin, Iban Inspektorat Kaltim Gozali Rahman dan Kompol Subagio dari Ditreskrim Polda Kaltim.
SUMBER: PEMKAB BERAU