TANJUNG REDEB, PORTALBERAU– Anggota DPRD Berau, Peri Kombong kembali soroti terkait dengan dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Berau.
Menurut Peri bahwa, terkait dengan bangunan BLK tersebut sangat diperlukan, sehingga dirinya berharap agar BLK tersebut bisa segera teralisasi.
Pasalnya, BLK sendiri sangat memberikan dampak yang positif dan sangat menguntungkan bagi daerah.
“Terutama bagi para pekerja lokal dalam hal ini putra-putri daerah kita untuk mempersiapkan diri agar bisa ikut bersaing dalam masuk dunia kerja yang berkualitas serta bersertifikasi,” ujarnya kepada awak media.
Karena jika sudah ada BLK maka dipastikan kedepan akan ada bantuan dari badan pelatihan kerja dari pusat, mulai dari peralat ataupun yang lainnya.
Serta yang jelas patinya nanti perusahan-perusahaan bisa mengalokasikan CSR dalam mempersiapkan tenaga kerja.
“Sehingga dengan adanya BLK ini juga sangat menguntungkan perusahaan juga, sehingga mereka tidak lagi sibuk dan yang jelas juga bisa memasukan tenaga kerja lokal yang sudah siap secara kemampuan,” sebutnya.
Sehingga dengan adanya hal ini dirinya meminta kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau bisa serius dalam mealokasikan BLK tersebut.
Pasalnya, ia rasa ini bisa menjadi skala priorotas karena diakuinya bahwa sebenarnya ini sudah terlambat.
“Jadi saya berharap pembangunan BLK ini bisa menjadi skala prioritas, kerena tidak bisa dipungkiri bahwa kita memerukan hal itu untuk memberi kemudahan kepada para tenaga kerja lokal kita,” sebutnya.
Tetapi kata Peri, dirinya juga sudah memdapatkan informasi terkait BLK tersebut. Menurutnya bahwa prosesnya masih berjalan dan semoga segera bisa teralisasi.
“Semoga saja tak ada hambatan dan pembangumannya bisa berjalan dengan lancar,” harapnya.
Karean memang menurut ia ini samgat pentint untuk mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) yang memhuni untuk para pencari kerja lokal di Kabupaten Berau.
“Karena saat ini tenaga kerja kita jika dikirim ke balai latihan di luar daerah. Saya rasa jika Berau sudah ada maka pemerintah tidak mengelurkan angaran yang besar, dan juga para pencari kerja bisa lebih mudah lagi untuk berlatih karena tidak jauh,” tandasnya (Adv)
Penulis : Dedy Warseto