PORTALBERAU, TANJUNG REDEB– Pelayanan kesehatan di Kabupaten Berau merupakan salah satu hal yang terus ditingkatkan oleh Pemerintah Daerah (Pemda) hal ini dibuktikan dengan peningkatan sarana prasarana yang ada di rumah sakit maupun Puskesmas, salah satu contoh yakni pembangunan Gedung Baru Puskesmas Kampung Bugis.
Hal ini pun mendapat apresiasi dari Anggota DPRD Berau, Sumadi.
Ia mengatakan jika fasilitas kesehatan yang modern merupakan bukti keseriusan pemkab dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di Kabupaten Berau.
“Gedung baru puskesmas Bugis ini diharapkan bisa memenuhi kebutuhan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat,” ungkapnya.
“Dengan fasilitas yang memadai, diharapkan masyarakat dapat mendapatkan pelayanan kesehatan yang optimal,” ujarnya.
Ia juga mengimbau masyarakat untuk memanfaatkan Puskesmas ini secara maksimal.
“Ke depan, harapan kita puskesmas Kampung Bugis bisa jadi pusat kesehatan yang tidak hanya melayani pengobatan, tetapi juga promosi kesehatan dan pencegahan penyakit,” jelasnya.
Puskesmas baru ini diharapkan dapat menjadi solusi bagi masyarakat dalam mengakses layanan kesehatan.
Sekaligus menunjukkan perhatian Pemkab Berau terhadap kesejahteraan rakyat.
Sebelumnya Bupati Berau Sri Juniarsih meresmikan gedung baru Puskesmas Kampung Bugis bulan September lalu.
Dalam sambutannya, Sri Juniarsih menghimbau agar pelayanan di Puskesmas dapat ditingkatkan.
Dengan lokasi baru yang lebih strategis ini diharapkannya dapat dijangkau oleh warga Kelurahan Bugis.
Sebagai salah satu komitmen Pemerintah Kabupaten Berau, Sri Juniarsih juga menyampaikan untuk terus memperbaiki pelayanan kesehatan guna meningkatkan derajat kesehatan.
“Kesehatan masyarakat juga salah satu indikator kemajuan suatu daerah, makanya terkait kesehatan kita harus maksimalkan,” tutupnya. (Adv)
Editor: Dedy Warseto