SAMBALIUNG, PORTALBERAU- Kelurahan Sambaliung kembali merayakan Abutta Banua Sambaliung atau peringatan hari jadi yang ke-21.
Peringatan berlangsung meriah dengan dilaksanakannya berbagai macam perlombaan bertema kedaerahan hingga jalan santai.
Rangkaian hari jadi Kelurahan Sambaliung tersebut akan dilaksanakan selama 9 hari ke depan.
Dalam pelaksanaannya, kegiatan tersebut dibuka oleh Bupati Berau, Sri Juniarsih, yang di dampingi Lurah Sambaliung, Didi Mulyadi, Sabtu (11/11/2023).
Dikatakan Sri, sejumlah perlombaan yang digelar seperti lomba perahu panjang, tari kreasi Babada dan lomba Ancur Paddas, dapat menjadi daya tarik wisatawan.
“Abutta Banua adalah adat asli orang Banua. Perayaan ini sangat ditunggu-tunggu masyarakat, khususnya warga Banua. Lewat kegiatan ini saya meminta agar Dinas Pariwisata dan Diskoperindag bisa mendukung kegiatan ini sebagai sarana peningkatan ekonomi masyarakat juga,” ujarnya.
Ia juga mengajak masyarakat Berau untuk bisa bersatu padu menjaga kekayaan budaya serta mempromosikannya ke daerah luar.
“Agar kebudayaan Berau semakin dikenal dan diminati, tak hanya oleh masyarakat lokal tapi juga hingga mancanegara, mari kita sama-sama mempromosikan setiap kegiatan kebudayaan yang kita lakukan,” pintanya.
Sementara itu, Lurah Sambaliung, Didi Mulyadi menyebut tahun ini merupakan kali kedua Abutta Banua Sambaliung digelar, setelah sebelumnya di 2022 lalu juga dilaksanakan pada bulan Juli 2022.
“Untuk tahun ini memang agak terlambat dilaksanakan, karena menunggu hingga proses perbaikan jembatan Sambaliung selesai,” katanya.
Lanjut Didi, selain memperingati hari jadi Kelurahan Sambaliung, kegiatan tersebut juga bertujuan untuk memelihara adat istiadat, peningkatan ekonomi dan juga mempererat tali silaturahmi antar sesama masyarakat, khususnya masyarakat Sambaliung.
Adapun anggaran yang digunakan untuk kegiatan tersebut berasal dari DPA Kelurahan Sambaliung tahun 2023, sumbangan para pejabat, hingga pihak ketiga dan warga Sambaliung.
“Saya berharap masyarakat dapat menikmati rangkaian acara ini dengan baik dan khususnya UMKM dapat meningkatkan pendapatan mereka melalui kegiatan ini,” pungkasnya. (Mrt/Ded)