TANJUNG REDEB, PORTAL PORTALBERAU– Kamis (2/9/21) Bupati Berau mengikuti acara di salah satu stasiun TV yakni TVRI Kalimantan Timur dengan tema pembahasan “Menjaga Nasib Anak Yatim Piatu Akibat Covid-19. Di berau sendiri membahas mengenai 8 orang anak yang ditinggal wafat oleh kedua orangtuanya akibat wabah COVID-19.
Dalam kegiatan tersebut, Bupati Berau, Sri Juniarsih menyampaikan jika penanganan yang telah dilakukan pemerintah daerah (pemda) untuk anak-anak yang ditinggalkan orangtuanya.
“Pemda dibantu melalui Dinas Sosial telah memberikan bantuan sembako sementara ini,” ungkapnya kepada media.
Sri menjelaskan bahwa anak-anak tersebut telah mendapatkan pengawasan khusus dari pemda, walapun kota jauh dari tempat tinggal mereka, namun Bupati telah berkoordinasi dengan camat dan Kepala kampung wilayah setempat.

“Saya telah berkomunikasi kepada camat dan kepala kampungnya agar mengawasi keadaan anak-anak dan bisa langsung melaporkan jika ada sesuatu kebutuhan mereka yang mendesak,” Ungkapnya.
Bupati berau juga akan tetap berusaha membantu walaupun keadaan anggaran daerah saat ini terbatas. Dirinya berharap agar pihak lain seperti perusahaan bisa ikut ber sumbangsih membantu anak-anak ini melalui program csr mereka.
“Pihak perusahaan tolong bisa ikut serta membantu selain pemerintah yang tentunya membantu pula, ” Tegasnya.
Serta dalam jangka panjang kedepan pemda akan membantu mereka terkait pendidikan mereka. Mulai dari SD, SMP hingga SMA, dan tidak menutup kemungkinan sampai mereka kuliah juga akan mendapatkan beasiswa. (Yud/Ded)