TANJUNG REDEB, PORTALBERAU – Di tahun 2021 bakal dilaksanakan pengangkatan PPPK yang saat ini berstatus PTT. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Berau, Muhammad Said saat ditemui diruang kerjanya.
Said menjelaskan telah mengajukan sekitar seribu PTT yang diajukan untuk diangkat P3K hanya saja untuk PTT tenaga pengajar.
“Untuk di 2021 memang akan dilaksanakan pengangkatan P3K yang saat ini berstatus PTT. Dan formasi yang yang kita ajukan ada sekitar seribu PTT untuk diangkat menjadi P3K untuk formasi 2021,” ungkapnya kepada awak media.
Dijelaskannya, untuk formasi guru, atau tenaga pendidik, untuk berau masih ajukan formasi, sehingga kedepan setelah formasi disetujui Menpan maka akan dilanjutkan dalam proses seleksi.
Kepala BKPP Berau itu berharap dengan formasi tersebut bisa menjadi solusi yang berstatus PTT untuk diangkat jadi P3K.
“Memang rata-rata PTT sudah melebihi batas usia yang di persyaratan untuk menjadi CPNS sehingga solusinya yakni melalui P3K karena PTT khususnya tenaga guru rata-rata diatas 35 tahun sementara syarat CPNS maksimal 35 tahun sehingga solusi melalui P3K dan berharap mereka bisa masuk,” kata Said.
Iapun berharap PTT yang ada sekarang mampu meningkatkan kompetensi menghadapi seleksi nantinya.
“Karena proses seleksi ini juga tidak mudah atau tidak serta merta dari PTT langsung jadi CPNS tetap melalui seleksi seperti CAT dan lain sebagainya,” tutupnya. (*)