PULAU DERAWAN, PORTALBERAU– Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI melakukan kunjungan kerja di Kampung Pulau Derawan, Kecamatan Pulau Derawan, Kabupaten Berau dalam rangka peresmian sebagai 50 desa terbaik Anugerah Desa Wisata (ADWI) 2024 pada Selasa (2/7/24).
Dalam kesempatannya Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas mengucapkan selamat datang kepada Menparekraf, Sandiaga Uno di tempat wisata andalan Kabupaten Berau, Pulau Derawan.
Ia juga menyampaikan terimakasih banyak karena Pulau Derawan masuk 50 besar ADWI 2024.
Kata dia, dengan penghargaan yang diperoleh ini bisa menjadi semangat dalam pengembangan pariwisata menjadi lebih maju kedepannya.
“Tentunya ini langkah awal dari pengembangan pariwisata kita untuk naik tingkat menjadi lebih baik lagi,” ungkap Sri.
Lanjutnya, Pulau Derawan bagian dari KSPN tentunya membutuhkan peningkatan infrastruktur pendukung, baik itu akses jalan menuju Tanjung Batu yang kemudian menuju Pulau Derawan.
“Juga infrastruktur pendukung lainnya membutuhkan peningkatan hingga kita sangat membutuhkan dukungan dari pemerintah pusat, khususnya Kemenparekraf,” tuturnya.
Ia juga menyampaikan Kabupaten Berau juga menjadi mitra dari Ibu Kota Nusantara. Hal ini juga menjadi perhatian, yang mana sebagai kabupaten yang memiliki terbanyak tempat wisata di Provinsi Kaltim tentunya menjadi tempat yang akan dituju nantinya.
“Dari 13 kecamatan yang ada, Berau memiliki ratusan destinasi wisata yang beragam dan menjadi andalan,” ucapnya.
Sri berharap dengan perolehan penghargaan ini Kabupaten Berau akan terus memperoleh dukungan dan pendampingan dari Kemenparekraf RI.
“Tentunya harapan kita dengan ini ekonomi masyarakat kita meningkat,” tandasnya.
Sementara itu, Menparekraf RI, Sandiaga Uno menuturkan Kemenparekraf RI sudah menyusun rencana untuk penguatan ekosistem pariwisata dan ekonomi kreatif.
“Kami memastikan kunjungan kami di Berau bukan hit and run, bukan sekali terus pergi. Kami pastikan akan berkelanjutan terus menerus,” tegasnya.
Ia berharap dengan segala upaya yang dilakukan Kemenparekraf RI kedepannya untuk wisata Kabupaten Berau bisa menjadi wisata Berau menjadi nomor satu di dunia.
“Sekarang sudah menjadi terbaik di Indonesia, siapa tahu dengan kerja keras kita bisa berbuah manis menjadi wisata mendunia,” pungkasnya. (ADV)
Penulis : Wahyudi
Editor : Ikbal Nurkarim