TANJUNG REDEB, PORTALBERAU- Bupati Berau, Sri Juniarsih telah memerintahkan Dinas Sosial (Dinsos) Berau, untuk segera melakukan pendataan terhadap warga Kampung Pegat Bukur, Kecamatan Sambaliung, yang menjadi korban kebakaran pada Minggu (18/2/2024).
Pendataan tersebut dilakukan agar pemerintah dapat segera memberikan bantuan melalui dana Belanja Tidak Terduga (BTT) kepada setiap Kepala Keluarga (KK) yang terdampak musibah tersebut. Hal itu disampaikannya saat pelaksanaan musrenbang tingkat kecamatan di Kantor Kecamatan Sambaliung, Kamis (22/2/2024).
“Saya sudah perintahkan agar Dinsos bergerak cepat melakukan pendataan administratif agar bantuan bisa segera diproses,” ujarnya.
Dikatakan Sri, nilai bantuan untuk korban kebakaran yang biasanya dikucurkan kepada setiap KK berkisar Rp 40 juta, namun kali ini, ia memastikan nilai bantuan bertambah.
“Tahun ini bantuan untuk korban kebakaran nilainya kami tambah,” jelasnya.
Hal itu merupakan bentuk kewajiban serta empati dari Pemkab Berau terhadap para korban kebakaran, yang kehilangan tempat tinggalnya.
“Ini adalah kewajiban sekaligus bentuk empati kami,” imbuhnya.
Dalam kesempatan musrenbang di tingkat Kecamatan Sambaliung, Kepala Kampung Pegat Bukur, Suharyadi Kusuma, juga sempat meminta agar Pemkab Berau segera membangun kembali pemukiman warganya yang habis dilalap si jago merah.
“Semoga pembangunan kembali rumah-rumah warga yang habis terbakar bisa secepatnya dilakukan, karena warga kami hanya berharap agar dapat segera memiliki hunian kembali,” pungkasnya. (*)
Reporter : Marta
Editor : Dedy Warseto