GUNUNG TABUR, PORTALBERAU– Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas menyampaikan dengan tegas bahwa bangsa yang besar adalah bangsa yang tidak pernah melupakan jasa para pahlawannya. Hal ini disampaikan dirinya saat melakukan ziarah Baddit Dippatung pada Sabtu (13/9/25) di Kampung Merancang, Kecamatan Gunung Tabur.
Kegiatan ini merupakan agenda rutin dari rangkaian menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Berau ke 72 serta Kecamatan Tanjung Redeb ke 215.
“Perjalanan panjang Kabupaten Berau yang tentunya tidak lepas dari jasa-jasa para pendahulu, khususnya Almarhum Raden Adji Suryanata Kesuma, atau dikenal dengan nama Baddit Dipattung sebagai Raja Kerajaan Berau pertama,” ungkap Sri Juniarsih.
Sri pun menjelaskan bagaimana sejarah perjuamgan Baddit Dipattung untuk di Kabupaten Berau. Raden Adji Suryanata Kesuma ialah pemimpin yang bijaksana. Baddit Dipattung memimpin selama 32 tahun, yaitu sejak tahun 1377 hingga 1401.
“Nama besar beliau bahkan diabadikan sebagai nama satuan TNI wilayah kerja Kalimantan Timur, yaitu Korem 091/Aji Surya Natakesuma ASN sebagai bentuk penghormatan,” katanya.
Dengan perjalanan panjang yang dilalui, dirinya menyebut bahwa sudah sepatutnya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) menghargai jasa-jasa Baddit Dipattung. Dengan meneladani, perjuangan yang beliau lakukan untuk memajukan Kabupaten Berau pada masanya.
“Saya mengajak kepada kita semua, mari kita warisi semangat beliau dalam melestarikan adat budaya, agar terus bermanfaat hingga waktu yang akan datang,” tegasnya.
Pihaknya pun mengajak masyarakat untuk melanjutkan perjuangan beliau. Dalam rangka kemajuan “Bumi Batiwakkal”. Melalui, keteguhan hati serta penuh keyakinan.
“Kami selaku pemerintah daerah, insyaallah akan terus mendukung pelaksanaan agenda kebudayaan. Maupun, pelestarian situs sejarah sebagai aset daerah sekaligus wujud penghargaan kami kepada pendahulu,” jelasnya.
Pemkab Berau juga telah menetapkan agenda ziarah makam Raja Baddit Dipattung. PPeringatan tersebut sebagai agenda tetap dalam rangkaian peringatan Hari Jadi Kabupaten Berau di setiap tahunnya.
“Kami berharap, jasa-jasa beliau akan terus kita ingat dan menginspirasi kita untuk memberikan pengabdian terbaik untuk Kabupaten Berau, Kota Sanggam tercinta” kuncinya. (ADV)
Penulis : Muhammad Izzatullah
Editor : Dedy Waraeto





