TANJUNG REDEB, PORTALBERAU– menjaring aspirasi masyarakat dan mensosialisasikan Visi-Misi terus dilakukan pasangan calon (Paslon) Nomor urut 1, Madri Pani dan Agus Wahyudi (MP-AW).
Terpantau kali ini MP-AW menggelar kampanye di Jalan Gatot Subroto, Gang Keluarga, RT 05 Kelurahan Sei Bedungun.
Tampak antusias masyarakat begitu besar datang dan mendengarkan penyampaian visi-misi mantan kepala kampung terbaik se indonesia itu.
Tak jarang beberapa warga juga melemparkan pertanyaan seputar apa yang menjadi keluhan masyarakat.
Dalam penyampaiannya, Madri Pani mengatakan jika MP-AW mengusung Visi-Misi mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang cerdas, sehatterampil, produktif dan agamis.
Meningkatkan produksi pertanian dalam arti luas melalui program ekstensifikasi dan intensifikasi serta mendoronghilirisasi produk pertanian.
“Selain itu, pengembangan ekonomi kreatif yang berdimensi kerakyatan, mengembangkan destinasi wisata yag berbasis ekowisata dan kearifan lokal,” ungkapnya.
Tak hanya itu, MP-AW juga akan mewujudkan tata kelola pemerintahan yang berintegrisas, akuntabel, transparan dan efisien.
Pembangun infrastruktur yang berkeadilan, mempredaya RT dan Desa sebagai pelaku pembangunan yang aktif. Peningkatan peran serta masyarakat dalam pembangunan.
Selain itu ada pula puluhan program unggulan yang akan dijalankan jika MP-AW mendapat amanah dari masyarakat seperti gratis biaya pendidikan jenjang SD dan SMP termasuk buku paket dan seragam masuk sekolah.
Cakupan pemberian beasiswa bagi anak kurang mampu dan anak berprestasi disemua jenjang.
“Kami jiga akan Gratiskan iuran BPJS kesehatan bagi masyarakat sampai menengah bawah. Memperluas cakupan pemberian beasiswa bagi anak kurang mampu dan anak berprestasi disemua jenjang pendidikan. Gratis iuran BPJS Ketenagakerjaan bagi pekerja non upah sampai menengah bawah serta revitalisasi dan pembangunan puskesmas rawat inap yang refresentatif di beberapa titik layanan,” ujarnya.
Selain itu, Pemberian keterampilan dan fasilitas bagi calon tenaga kerja agar diterima di pasar kerja.
Pemberian bantuan bibit unggul, pupuk dan peralatan pertanian, perkebunan, peternakan dan perikanan. Revitalisasi penyuluhan pertanian, perkebunan, peternakan dan perikanan.
“Pembentukan BUMD khusus menangani produk pertanian, perkebunan, peternakan dan perikanan, peningkatan keterampilan masyarakat dan kaum wanita sebagai pelaku UMKM serta Peningkatan infrastruktur dan promosi pariwisata dan masih banyak yang lainnya,” ucapnya. (Adv)