GUNUNG TABUR, PORTALBERAU– Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas melaksanakan Penutupan Lomba Perahu Panjang Open Gunung Tabur Tahun 2024 di Depan Museum Batiwakkal Sungai Segah, Jalan Kuran, Kecamata Gunung Tabur pada Jumat (6/9/24).
Dalam sambutannya, Bupati Sri Juniarsih Mas mengatakan kegiatan lomba perahu ini merupakan rangkaian dari pelaksanaan acara Abut Bassar Banua dan hari jadi Kelurahan Gunung Tabur yang ke-21 di Kecamatan Gunung Tabur.
Ia juga mengucapkan selamat kepada para pemenang lomba yakni, juara 1 dari kelompok Punggawa Taruna, juara 2 dari kelompok Naga Samudra dan juara 3 dari kelompok Bintang Barangkat I.
“Selamat kepada para pemenang. Semoga terus kompak dan bisa kembali berpartisipasi dalam even selanjutnya,” ujar Sri.
Sri menyebutkan , dengan pelaksanaan lomba perahu panjang ini juga sekaligus dapat mempererat dan meningkatkan rasa tali persaudaraan.
“Karena kita ini kaparais bakula sama-sama urang banua. Kunu-kunu kita makin taggu, sama-sama mambangun kampungta ini,” ungkap Sri dengan berbahasa Banua.
Selain itu, ia juga menuturkan bahwa Lomba Perahu Panjang ini sudah menjadi adat dan tradisi di Kabupaten Berau, yang memang dekat dengan kehidupan sungai.
“Setiap tahunnya rutin dilaksanakan. Dan setiap tahunnya biasa pemenangnya juga berbeda,” tuturnya.
Dalam kesempatannya pula, Sri mengajak kepada semua pihak untuk sama-sama senantiasa menjaga kebersihan sungai yang menjadi salah satu sumber penghidupan.
“Apalagi, kita ketahui bersama Kabupaten Berau ini memiliki potensi perairan dan bahari yang luar biasa,” bebernya.
Dirinya berharap Lomba Perahu Panjang ini bisa menjadi daya tarik pariwisata, yang menarik perhatian wisatawan untuk mengunjungi Kabupaten Berau.
“Lomba seperti ini akan terus diadakan dengan semakin baik setiap tahunnya, dan mencakup masyarakat lebih banyak lagi dan bisa dinikmati tidak hanya peserta melainkan juga masyarakat kita,” pungkasnya. (*/)
Penulis : Wahyudi
Editor : Ikbal Nurkarim