TANJUNG REDEB, PORTALBERAU– Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) sukses menggelar acara Uji Kompetensi Wartawan (UKW) di Kabupaten Berau, Hotel Grand Parama pada Selasa (7/5/24).
Pelaksanaan UKW Tahun 2024 di Kabupaten Berau dibagi menjadi 3 jenjang, yakni Jenjang Muda memiliki dua kelas, Jenjang Madya memiliki dua kelas, dan Jenjang Utama memiliki satu kelas.
Selaku penguji dan mantan Ketua PWI Provinsi Kaltim Tahun 2019-2024, Endro S Efendi menyampaikan, hasil UKW angkatan ke-34 PWI Provinsi Kaltim, peserta yang terdaftar sebanyak 25 peserta, tapi saat pelaksanaan peserta yang hadir ada 23 peserta.
“Dari 23 peserta yang mengikuti UKW kita nyatakan semuanya berkompeten atau lulus,” ungkap Endro.
“Ini rekor selama beberapa kali pelaksanaan UKW di Kabupaten Berau seluruh pesertanya Alhamdulillah lulus,” sambungnya.
Ia menyebut, pelaksanaan UKW yang dilaksanakan PWI Provinsi Kaltim sudah berjalan sejak 2011 dan sebanyak 34 kali melakukan UKW di seluruh kabupaten/kota Provinsi Kaltim.
Secara Nasional, PWI juga melakukan UKW sebanyak 390 angkatan dengan jumlah wartawan yang sudah berkompeten melalui lembaga uji PWI, termasuk pelaksanaan di Kabupaten Berau ada sebanyak 18.951 wartawan.
“Artinya secara umum, PWI menyumbangkan wartawan berkompeten sebanyak 18.951 dan menjadi PWI sebagai lembaga uji terbesar dan terbanyak meluluskan wartawan berkompeten,” tandasnya.
Sementara itu, Ketua PWI Provinsi Kaltim, Abdurrahman Amin menuturkan bahwa dirinya selaku ketua PWI dan penguji memiliki tantangan tersendiri yakni memiliki rasa tanggungjawab yang tinggi.
“Ujian terberat justru penguji, jika tidak memberikan penilaian yang obyektif tentu sertifikat kami sebagai penguji bisa menjadi pertaruhan,” ujarnya.
Dirinya berpesan kepada peserta UKW yang dinyatakan lulus tentu juga dinyatakan sudah profesional.
Kata dia, wartawan profesional tidak hanya melekat dari sertifikat, tapi juga tercermin dari sebuah perilaku dan kebiasaan.
“Boleh kalian membusungkan dada sedikit, tapi tidak untuk menjadi angkuh melainkan harus dipertanggungjawabkan sebagai profesi yang sudah berkompeten,” tegasnya.
Selain itu, perwakilan PWI Pusat, Selaku Ketua Direktur UKW dan penguji, Firdaus mengatakan, dirinya berterimakasih kepada semua penguji dan peserta serta panitia pelaksana yang sudah bekerja keras dalam pelaksanaan UKW pada Tahun 2024 ini di kabupaten Berau.
“Selamat kepada peserta UKW yang lulus 100 Persen ini, karena jarang terjadi pelaksanaan UKW di suatu tempat bisa lulus 100 persen. Ini membuktikan para pewarta kita di Berau ini memang berkompeten,” pungkasnya. (*)
Penulis : Wahyudi
Editor : Ikbal Nurkarim