TANJUNG REDEB, PORTALBERAU– DPRD Berau meminta agar Bupati Berau, Sri Juniarsih dalam memberikan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj), dapat mencantumkan serta menambahkan kolom keterangan.
Hal itu untuk mempermudah masyarakat awam dalam memahami dan mencerna LKPj yang disampaikan Bupati.
“Ke depan kami berharap Bupati bisa mencantumkan kolom untuk menjelaskan dan memberikan keterangan terhadap capaian yang diperoleh, seperti lokasi kegiatan hingga penanggungjawab pelaksana kegiatan,” ucap Sekretaris DPRD Berau, Abdurrahman, pada Rapat Paripurna, Senin (29/4/2024) lalu.
Selain itu, dengan menambahkan kolom keterangan, LKPj yang disampaikan Bupati dinilai dapat lebih tertata dan mudah dipahami seluruh elemen masyarakat.
“Tentunya LKPj ini patut diketahui oleh masyarakat juga, jadi kalau bisa tambahan kolom keterangan ini bisa dibaca dan dimengerti dengan mudah oleh semua pihak. LKPj penting diketahui untuk mengontrol pemerintahan,” sambungnya.
DPRD berharap Bupati dapat menerima saran tersebut demi keberhasilan pembangunan di Kabupaten Berau. (adv/mrt)
Editor: Dedy Warseto