PORTALBERAU, TANJUNG REDEB, – DPRD Kabupaten Berau menggelar rapat kerja gabungan komisi tentang pembahasan LKPJ Bupati TA 2023 di ruang rapat Komisi II, Kantor DPRD Berau, Senin (22/4/24).
Ditemui usai rapat, Anggota Komisi III DPRD Berau, Sakirman menuturkan, pihaknya rapat bersama dewan pakar yang ditunjuk langsung Universitas Mulawarman.
“Jadi, kita dibantu terkait LKPJ Bupati TA 2023 ini mengenai hasil kinerja bupati yang kemudian dapat menentukan evaluasi dan rekomendasi yang akan disampaikan dalam sidang paripurna,” ungkap Sakirman.
Lanjutnya, akan dilakukan pembahasan lebih lanjut bersama dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait dengan rekomendasi pendalaman dari data LKPJ yang disampaikan oleh bupati tersebut.
Adapun poin-poin pembahasan yang dianggap penting yang disampaikan diantaranya ialah DPUPR yang hampir 50 Persen menyerap anggaran APBD Berau, Dinas Kesehatan dan Pendidikan dan lainnya menjadi perhatian bersama.
“Kita mau adanya data lebih detail dari sisi anggaran yang kita anggap capaiannya hampir 80 Persen sudah direalisasikan,” ujarnya.
Ia menyebut, detail capaian pembangunan yang ingin pihaknya ketahui ini sudah sejauh mana terealisasi dan berapa persen lagi lanjutannya.
“Harus ada target kapan bisa terealisasi hingga rampung. Jangka waktunya berapa lama dan membutuhkan biaya berapa banyak. Itu yang kami butuhkan datanya,” bebernya.
Kata dia, begitu juga dengan bidang-bidang lainnya memerlukan data yang detail untuk bisa disampaikan ke bupati dan kepala OPD selanjutnya.
“Data tersebut digunakan sebagai rujukan. Dan agar ada keberlanjutan dalam pembangunan kita,” tandasnya. (Adv)
Penulis : Wahyudi
Editor : Ikbal Nurkarim