TANJUNG REDEB, PORTALBERAU- Sejumlah alat Wifi gratis yang disediakan Pemkab Berau, melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Berau, rusak akibat tangan-tangan jail yang tidak bertanggungjawab.
Hal itu diungkapkan Kepala Diskominfo, Didi Rahmadi, yang menyebut beberapa titik wifi gratis tidak berfungsi akibat kabel yang sengaja digunting ataupun alat koneksi wifi yang dirusak.
“Seperti di tepian, itu ada beberapa kita temukan kabelnya sengaja digunting orang-orang yang suka iseng. Disiapkan fasilitas malah dirusak,” ujarnya, Kamis (8/2/2024).
Selain sengaja dirusak, ada juga beberapa alat yang rusak karena faktor alam. Dikatakan Didi, pihaknya pun tidak sanggup jika harus mengawasi 24 jam fasilitas tersebut, sehingga kesadaran diri dari masyarakat sangat diharapkan dalam menjaga dan merawat fasilitas yang telah disiapkan Pemkab Berau untuk kenyamanan dan kemudahan bersama.
“Kami berharap dan mengimbau agar seluruh fasilitas dan alat wifi gratis yang terpasang di sudut-sudut maupun dalam kota, agar dapat dirawat dan dijaga dengan baik. Kalau bukan kita, siapa lagi yang mau menjaga. Masyarakat hanya tinggal pakai saja, tidak perlu membayar. Jadi tolong dijaga, jangan dirusak,” pintanya. (Mrt/Ded)