TANJUNG REDEB, PORTALBERAU- Momen peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) Kabupaten Berau Tahun 2023. Sejumlah bantuan kursi roda hingga kaki palsu diberikan Pemkab Berau melalui Dinas Sosial (Dinsos) Berau untuk penyandang disabilitas yang ada di Kabupaten Berau. Kegiatan tersebut digelar di halaman kantor Dinsos Berau, Jalan Pemuda, Kecamatan Tanjung Redeb, Kamis (21/12/23).
Mewakili Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, Asisten III Setkab Berau, Maulidiyah menyampaikan, bantuan tersebut diberikan sebagai upaya kemajuan, perlindungan serta pemenuhan hak-hak penyandang disabilitas dam berbagai aspek kehidupan. Sebagaimana yang diamanatkan Undang-Undang (UU) Nomor 8 Tahun 2016.
Lanjutnya, Pemkab Berau juga berkomitmen untuk memberdayakan penyandang disabilitas dengan meningkatkan aksesibilitas, inklusivitas dan ruang bagi partisipasi mereka secara berkelanjutan. Melalui Perda Kabupaten Berau Nomor 7 Tahun 2019 perihal Penyelenggaraan Perlindungan Penyandang Disabilitas.
“Tahun ini mengangkat tema “Bersatu dalam Aksi untuk Menyelamatkan dan Mencapai SDGs untuk, dengan dan Oleh Penyandang Disabilitas” harus kita jadikan agenda penguatan dan kesatuan langkah untuk dapat mewujudkan kesetaraan, aksesibilitas, dan kesempatan yang sama bagi penyandang disabilitas, termasuk menjamin akses pendidikan, kesehatan, pekerjaan, dan lingkungan yang aksessibel dan berkeadilan bagi mereka,” ungkap Maulidiyah.
Kendati demikian, diakuinya, saat ini Berau masih dihadapkan pada kondisi keterbatasan dalam upaya pemenuhan hak disabilitas. Namun, pihaknya senantiasa berupaya melakukan berbagai upaya dan terus menjalin kerjasama dengan seluruh perangkat terkait.
“Namun semua kalangan masyarakat mempunyai tanggungjawab yang sama dalam menerapkan pelaksanaan visi dan misi kesejahteraan penyandang disabilitas di Berau,” tuturnya.
Maulidiyah berpesan kepada jajaran Dinsos Berau, untuk terus berinovasi, merumuskan langkah dan kebijakan terpadu demi terwujudnya rasa nyaman berkehidupan bagi para penyandang disabilitas.
“Serta dukungan dari semua pihak kita butuhkan untuk pemenuhan kebutuhan para penyandang disabilitas di Bumi Batiwakkal,” pungkasnya. (Yud/Ded)