TALISAYAN, PORTALBERAU– Dikenal dengan sebutan sentra perikanan diwilayah pesisir selatan. Talisayan harus lebih banyak berbenah, tidak hanya mengandalkan potensi wisata dan hasil lautnya. Tetapi pengembangan kuliner lokal patut menjadi terobosan,sebagai bentuk penghasilan tambahan masyarakat.
Wakil Bupati H. Agus Tantomo melihat peluang ini ketika mengikuti road show pelaksanaan musrenbang di kecamatan pesisir. Menurutnya, langkah awal, tentu melakukan penataan lokasi, dan mendata masyarakat yang nantinya menempati lapak-lapak tersebut.
“Peluangnya bagus, talisayan kecamatan transit tentu banyak pengunjung kesini, ” jelasnya.
Ia memvisualisasikan, dalam 5 tahun kedepan kalau ini dikelola dan ditata dengan apik, sektor perekonomian warga disini akan lebih terangkat melalui usaha ini.
“Ini perlu menjadi perhatian kecamatan, kedepan perlu penatapaan apik, sehingga menggeliatkan perekonomian warga,” Pungkasnya.
SUMBER: PEMKAB BERAU